Panduan Anyar nge-BLOG, Blogspot

Informasi CPNS 2010, Kab Solok akan Menerima 182 Formasi CPNS

Kamis, 16 September 2010
Jumlah formasi Calon Pegawai negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Solok yang disetujui Kementerian PAN dan RB di 2010 ini jauh menurun dibandingkan 2009. Tahun ini hanya 182 CPNS bakal diterima. Formasi itu masih didominasi untuk tenaga guru.
“Kita baru menerima data jumlah formasi disetujui Men PAN RB. Jumlahnya hanya 182. Jumlah itu jauh menurun dibandingkan tahun lalu,” ucap kabid Data dan Informasi Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Muslim ketika ditemui di ruang kerjanya, siang tadi.
Dikatakannya, ke-182 itu untuk tenaga guru (90), tenaga kesehatan (52), dan tenaga teknis (40). Jumlah itu belum jelas formasi konkretnya. Seperti guru SD, SMP atau SMA belum jelas perbedaan rationnya.
Belum jelasnya bidang keahlian yang dibutuhkan, lanjut Muslim, BKD akan mengusulkan lagi ke Men PAN dan RB tentang bidang ilmu dibutuhkan pada 182 CPNS tersebut. Pengusulan itu dilakukan setelah lebaran tahun ini.
Begitu juga dengan waktu pendaftaraan. Muslim pun belum dapat memastikan pendaftaran penerimaan CPNS itu dapat digelar. “Kita tunggu informasi selanjutnya dari Men PAN dan RB dulu lah,” tandasnya.
Pada 2009 Kabupaten Solok menerima CPNS sebanyak 409 formasi. 251 untuk tenaga guru, 120 tenaga kesehatan, dan 38 tenaga teknis. semua formasi memang hanya menerima lulusan strata 1 dan diploma 3. Tahun ini belum jelas lulusan mana yang akan diterima, apakah Stara 1, Diploma III, atau SMA sederajat.
SB : Padang Ekspres

Subscribe

Berlangganan via RSS Feed

Ingin Artikel seperti ini ?,... masukan alamat email anda untuk berlangganan.

Artikel Anyar Yang Berhubungan :

Komentar Anda :

0 komentar pd : “Informasi CPNS 2010, Kab Solok akan Menerima 182 Formasi CPNS”

Posting Komentar

Berlangganan via RSS Feed

Ingin berlangganan gratis artikel yang langsung ke e-mail anda ?,... Tulis alamat email anda untuk berlangganan.

Silakan Dipakai !!!